Tactics

Dengan mengandalkan hanya pemain hebat saja tidak akan selalu berhasil tanpa taktik dan strategi yang tepat, maka kemampuan manager dalam menempatkan pemain dalam suatu taktik akan sangat penting. Pada menu Tactics, anda akan menemukan 3 taktik yang bisa anda atur sesuka anda, berikut 3 perintah khusus untuk para penendang bebas dan pinalti serta kapten kesebelasan dari 3 taktik tersebut. Penendang bebas anda dapat pilih dari pemain yang mempunyai skill Set Piece, Passing dan Shooting paling baik, dengan cara menekan nama pemain tersebut lalu menekan tombol panah agar pemain tersebut sampai ke urutan paling atas begitu pula untuk pinalti, anda dapat memilih 5 pemain yang mempunyai skil Shooting yang paling baik. Sementara untuk kapten anda bisa memilih pemain yang mempunyai Experience terbaik. Pada lapangan taktik terlihat beberapa bagian yang di bagi menjadi, area penyerang untuk yang paling atas, kemudian gelandang, lalu bek dan paling bawah untuk kiper. Ingatlah selalu untuk menekan tombol Save jika anda selesai melakukan perubahan.

Kapan batas waktu mengatur taktik sebelum pertandingan?
Anda harus mengatur taktik anda 2 jam sebelum pertandingan. Jika anda mengaturnya setelah itu maka taktik tersebut hanya berlaku saat pertandingan sesudahnya. Dan taktik yang digunakan adalah taktik yang diatur sebelum 2 jam dari pertandingan tersebut.

Mengapa ada tiga pilihan taktik?
Untuk menjaga agar Form pemain tetap meningkat dan menghindarkan pemain dari kelelahan. Anda bisa mengatur semuanya atau hanya memakai salah satunya. Di bawah ini ada beberapa contohnya:
:: Biasanya manager menggunakan taktik A untuk sebagian dari tim utama di campur dengan pemain cadangan atau pemain junior, taktik B diisi untuk sebagian lainnya dari tim utama yang tidak ada pada taktik A. Sementara taktik C untuk seluruh pemain terbaik.

:: Ada pula yang memakai, taktik A untuk seluruh pemain terbaik dan B,C untuk para pemain cadangan dan pemain junior.

:: Namun ada pula yang menempatkan salah satu taktik untuk tim utama, lainnya tim cadangan dan sisanya untuk tim junior. Kadang juga dua taktik untuk tim utama tapi dengan strategi berbeda sementara sisanya untuk tim cadangan atau tim junior. Semua itu tergantung dari anda saja.
catatan:
Dalam waktu dekat kemungkinan MZ akan meluncurkan fasilitas “Save tactics”, sehingga anda dapat menyimpan taktik anda dan memakainya kembali di waktu lain serta membagikan kepada manager lain.

Setiap selesai mengatur taktik, taktik selalu kembali seperti sebelum di atur?
Setiap anda selesai mengatur sebuah taktik ingatlah untuk menekan tombol Save sebelum anda meninggalkannya. Tombol ini berada dibawah dari gambar lapangan di menu Tactics, tepat disamping tombol Clear. Tombol Clear sendiri adalah untuk mengeluarkan seluruh pemain dari lapangan.

Mengapa ada pemain yang tidak tampak pada lapangan taktik?

Kemungkinan menu Not Selected pemain tersebut sedang aktif. Cobalah mencari siapa pemain yang menghilang tersebut di dalam menu Players lalu tekan namanya untuk masuk ke dalam menu pemain tersebut. Lalu tekanlah Selected. Periksalah kembali pada taktik anda apakah pemain tersebut telah tampak diantara pemain lain. Tetapi jika pemain itu juga tidak terdapat pada menu Players berarti anda mungkin lupa bahwa pemain tersebut telah meninggalkan klub anda.

Bagaimana dengan tempat pemain pengganti di samping lapangan?
Ada 5 tempat untuk pemain pengganti anda, yang dapat anda pakai ataupun tidak. Pemain pengganti akan masuk menggatikan pemain yang cedera di posisi yang sama, kiper digantikan oleh kiper, penyerang digantikan oleh penyerang juga. Oleh sebab itu anda tidak boleh asal memasang saja, namun di pasang sesuai dengan urutannya.

Yang paling atas adalah untuk kiper pengganti, dan berurut kebawah bek, gelandang, penyerang dan pengganti tambahan. pemain ini gunanya untuk menggantikan pemain pengganti yang telah masuk terlebih dahulu namun juga mengalami cedera.

Perbedaan “Defensive, Normal dan Offensive” pada strategi sebuah taktik?
:: Defensive adalah untuk lebih banyak bertahan dan menguasai bola di daerah sendiri. Namun akan lebih sedikit kesempatan dalam melakukan tembakan ke arah gawang lawan.
:: Offensive adalah sebaliknya, kesempatan menembak ke gawang lawan akan lebih banyak namun sedikit lemah dalam bertahan.
:: Normal adalah kombinasi keduanya.

Perbedaan “Passive, Normal dan Aggressive” pada strategi sebuah taktik?
:: Passive adalah membiarkan pemain untuk bertanding secara santai. walaupun ini bisa memberikan kesempatan untuk tim yang lebih lemah, namun bagus untuk menjaga Form pemain yang mempunyai kurang dari 4 stamina untuk tidak cepat lelah sampai 75 menit.
:: Normal adalah tidak terlalu santai juga tidak terlalu agresif, bagus untuk pemain yang memiliki 4-5 stamina.
:: Aggressive adalah membiarkan pemain anda akan bermain lebih keras dan menguras stamina, oleh karena itu memakai cara bermain seperti ini dapat membuat tim anda akan mendapatkan banyak kartu dan resiko cedera cukup besar. Jika anda memakai strategi yang agresif, sebaiknya pemain anda memiliki 6+ stamina terutama penyerang.

Dapatkah saya menaruh pemain di lapangan taktik sesuka hati?
Setiap tim harus mempunyai 11 orang yang menjadi starter dalam sebuah pertandingan, adapun batas minimal pemain di tiap area adalah , 1 untuk area penyerang, 2 untuk area gelandang, 2 untuk bek dan 1 untuk kiper. Dan batas maksimal adalah 6 untuk penyerang, 7 untuk gelandang dan bek.

Dapatkah saya menumpuk pemain dalam satu posisi?

Ya, seperti penjelasan sebelum ini. Namun sebaiknya, maksimal untuk posisi penyerang 3, 5 Gelandang dan 5 Bek, labih dari pada itu akan terjadi kekacauan dan kebingungan diantara pemain serta menurunkan performa tim anda dalam bertanding.
Taktik dan strategi untuk tim anda haruslah sesuai dengan kelebihan dan kelemahan pemain yang anda miliki serta lawan yang akan dihadapi. Tidak ada batasan untuk taktik yang anda bisa gunakan asal sesuai dengan batas minimal dan maksimal pemain yang bisa di tempatkan pada tiap area. Secara default 4-4-2 akan anda dapatkan saat anda baru menjadi manager, artinya 4 di area bek, 4 di area gelandang dan 2 di area penyerang. Sementara taktik yang bisa anda kembangkan akan bervariasi antara lain yang banyak dipakai oleh manager MZ adalah 4-3-3, 4-5-1, 5-4-1, 5-3-2, 6-3-1, 3-5-2 dan lain-lain.

Setiap manager akan sangat sulit membuat taktik yang sama dengan tim lain bahkan untuk taktiknya sendiri, sebab penempatan pemain pada tiap area sangat fleksibel. Dibutuhkan banyak pertandingan dan pengalaman hingga anda mendapatkan pakem yang paling bagus untuk tim anda.

Leave a comment